SURAT KETERANGAN

Surat keterangan adalah surat resmi yang di buat oleh suatu instansi/perusahaan yang isinya menerangkan seseorang atau yang bersangkutan tentang suatu hal. Surat keterangan bisa bermacam-macam bentuknya tergantung instansi/perusahaan yang mengeluarkan biasanya surat keterangan menyangkut hal-hal umum

Contoh SURAT KETERANGAN niaga

PT ANUGRAH CENDANA
Jl. Prof.WZ.Yohanez No 67
Telp.(021) 6788976 Fax. (021) 7891323
http://www.anugrahcendana.sch.id email : anugrahcendana@gmail.com
JAKARTA
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------
SURAT KETERANGAN PENGALAMAN KERJA
Nomor: 234/DU-AC/II/2015

Yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama
: Frihandyanto Yulidar Pradana, SE
Jabatan
: Kepala Divisi Umum

Menerangkan dengan sesungguhnya ahwa yang bersangkutan di bawah ini :

Nama
: Isyana Dewi Larasati,SH
Alamat
: Jl. Kismojoyo km.6 No.48 Tangerang


Benar telah bekerja pada perusahaan yang kami pimpin terhitung sejak 10 Januari 2005 sampai dengan 2 Febuari 2015,dengan jabatan terakhir Kepala Personalia.

Selama menjadi karyaawan kami, Saudari Isyana Dewi Larasati,SH telah menunjukan dedikasi dan loyalitas yang tinggi terhadap perusahaan dan tidak pernah melakukan hal-hal yang merugikan perusahaan. Yang bersangkutan mengundurkan diri atas kemauannya sendiri.

Kami berterima kasih dan berharap semoga yang bersangkutan dapat lebih sukses dimasa yang akan datang.

Demikian surat keterangan ini di buat agar dapat digunakan sebagaimana mestinya.








Jakarta, 15 Febuari 2015



TTD



Frihandyanto Yulidar Pradana, SE

Kepala Divisi Umum